Upload On 12 December 2023
Dalam sebuah kasus penyelidikan medis, tak heran jika ahli forensik dilibatkan dalam mengungkap fakta tentang kasus yang sedang terjadi. Nah, drama korea tentang ahli forensik yang berhasil menggabungkan unsur medis dan forensik ini menjadi seru untuk di tonton. Karakter kecerdasan dan dedikasi para ahli forensik ini membuat banyak penonton terkesima untuk menyaksinakn drama korea ini. Berikut 6 drama korea yang wajib untuk di tonton.
1. Quiz of God (Release tahun 2010)Pengguna Google: 94% menyukai acara TV iniDurasi: 60 menitEpisode: 10Pemain: Ryu Deok Hwan, Yoon Joo Hee, Choi Jung WooSinopsis:Serial ini bercerita tentang Han Jin Woo, seorang pemeriksa medis top Korea. Han Jin Woo memimpin tim ahli dalam menyelidiki kejahatan medis setelah terjadi kejadian aneh dan kematian misterius Sign (Release tahun 2011)Pengguna Google: 76% menyukai acara TV iniDurasi: 70 menitEpisode: 20Pemain: Kim Ah Joong, Jung Gyu Woon, Park Shin YangSinopsis:Serial ini menceritakan tentang kemitraan antara Go Da-kyung dan Yoon Ji-hoon yang menemukan diri mereka sebagai pasangan yang tidak terduga untuk menyelesaikan kasus.
2. Partners For Justice (Release tahun 2018)Pengguna Google: 83% menyukai acara TV iniDurasi: 32 menitEpisode: 10Pemain: Jung Jae Young, Jung Yoo Mi, Lee Yi KyungSinopsis:Partners for Justice adalah drama Korea yang bercerita tentang seorang dokter forensik dan jaksa yang bekerja sama untuk menyelesaikan kasus-kasus kekerasan dan pembunuhan. Dokter forensik tersebut bernama Baek Boem (Jung Jae Young). Dia adalah seorang dokter bedah toraks yang terampil, tapi harus berpindah tugas menjadi dokter forensik karena tuduhan malpraktik.
3. Cross (Release tahun 2018)Pengguna Google: 94% menyukai acara TV iniDurasi: 60 menitEpisode: 16Pemain: Go Kyung Pyo, Jo Jae Hyun, Jeon So MinSinopsis:Cross menceritakan kisah seorang pemuda yang menjadi dokter untuk membalas dendam atas kematian ayahnya. In Kyu menemukan ayahnya dibunuh secara brutal 13 tahun lalu. Ia sangat terpukul atas kepergian sang ayah. Sejak saat itu ia berambisi untuk menjadi dokter. Tujuan utamanya adalah membalas dendam pada mereka yang bertanggung jawab atas kematian ayahnya.
4. He is Psychometric (Release tahun 2019)Pengguna Google: 88% menyukai acara TV iniDurasi: 64 menitEpisode: 16Pemain: Park Jin Young, Shin Ye Eun, Kim Kwon, Kim Da SomSinopsis:Setelah kehilangan orang tuanya dalam insiden kebakaran apartemen, Lee Ahn (Park Jin-young) mendapatkan kelebihan psikometri, yaitu kemampuan membaca masa lalu orang atau benda melalui kontak fisik, lalu ia menggunakannya untuk menjatuhkan orang-orang jahat di sekitarnya.
5. The First Responders (Release tahun 2022)Pengguna Google: 96% menyukai acara TV iniDurasi: 60 menitEpisode: 12Pemain: Kim Rae Won, Son Ho Jun, Gong Seung YeonSinopsis:Drama Korea The First Responders mengisahkan kerja sama antara anggota kepolisian, pemadam kebakaran, dan tim paramedis untuk menyelamatkan nyawa. Musim kedua dimulai dengan penyelesaian kasus kebakaran berantai yang belum terungkap pada musim pertama. Kasus kebakaran tersebut telah menelan banyak korban jiwa di seluruh penjuru kota Nah, kalian dapat menyaksikan 6 drama korea ini bersama teman-teman sejawat.